Mesin Bubut Universal dan Gambarnya

IKLAN 1
IKLAN 2
Mesin Bubut Universal - Mesin Bubut terbagi menjadi beberapa jenis, namun tidak ada salahnya kita mengetahui yang Universal, apa keuntungan dari mesin Universal dan berapa harga mesin seperti ini?. Mari kita bahas bersama-sama sehingga kita mampu menentukan mesin mana yang memang kita perlukan.

Sebelum masuk kepembahasan inti yaitu mesin bubut Universal, ada baiknya kita mengetahui cara kerja dari alat ini sedetil mungkin sehingga kita memahami kesulitan dan kendala ketika menggunakannya.

Mesin Bubut (Lathe machine) adalah perkakas yang digunakan untuk memotong benda yang diputar. Bubut sendiri suatu proses pemakanan benda yang sayatannya dilakukan dengan cara memutar benda kerja yang dikenakan pada pahat yang digerakkan secara translasi sejajar dengan sumbu putar dari benda kerja. Gerakan putar dari benda kerja disebut gerak potong relatif dan gerakkan translasi dari pahat disebut gerak umpan.

Dengan mengatur kecepatan rotasi benda kerja dan kecepatan translasi pahat sehingga diperoleh berbagai macam ulir dengan ukuran berbeda. Hal ini dapat dilakukan dengan jalan menukar roda gigi translasi yang menghubungkan poros spindel dengan poros ulir.

Roda gigi disediakan secara khusus untuk memenuhi keperluan pembuatan ulir. Jumlah gigi pada masing-masing roda gigi penukar bervariasi mulai dari jumlah 15 sampai jumlah gigi maksimum 127. Roda gigi penukar dengan jumlah 127 mempunyai kekhususan karena digunakan untuk konversi dari ulir metrik ke ulir inci. Baca juga mesin pembuat arang.

Model Mesin bubut

Dari modelnya atau jenisnya mesin ini bisa dikategorikan, ada beberapa klasifikasi yang membedakannya dan sudah terlihat mencolok, beberapa jenisnya yaitu ; mesin Bubut Konvensional, Mesin Bubut Universal Mesin Bubut Khusus, Mesin Bubut CNC (Computer Numerical Control=sudah menggunakan komputer).

Gambar Mesin Bubut
Mesin Bubut Universal
Universal

Mesin bubut konvensional
Konvensional

Mesin Lathe CNC
Mesin Bubut CNC

mesin bubut cnc terbaru
contoh Mesin bubut CNC terbaru 2012 dari jerman


Fungsi utama mesin bubut konvensional adalah untuk membuat/memproduksi benda-benda berpenampang silindris, misalnya poros lurus, poros bertingkat, poros tirus, poros beralur,poros berulir dan berbagai bentuk bidang permukaan silindris lainnya misalnya anak buah catur. Sebenarnya cara kerja dan fungsi mesin bubut Universal tidak beda jauh dengan konvensional hanya saja disebut Universal karna lebih banyak model yang bisa dikerjakan oleh mesin ini.

Related Posts

Mesin Bubut Universal dan Gambarnya
4/ 5
Oleh